Kumpulan Doa Haji dan Umrah

KBIH Aisyiyah Kebumen

Doa adalah intisari ibadah. Demikian pula dalam pelaksanaan ibadah haji dan umrah, kita disunnahkan untuk memperbanyak berdzikir, dan dalam hal ini termasuk doa sebagai bagian dari dzikir tersebut. KBIH Aisyiyah Kebumen telah menghimpun rangkaian teks doa-doa agar membantu para jamaahnya saat menunaikan ibadah haji ataupun umrah.


1. Doa Bepergian Saat Keluar Rumah

KBIHU Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Dengan (menyebut) nama Alloh,Ya Alloh aku memohon perlindungan kepadamu dari tergelincir, atau sesat, atau berbuat aniaya atau dianiaya, atau berbuat kebodohan atau dibodohi"


2. Doa Berangkat Bepergian


Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah sesungguhnya aku memohon perlindungan kepada-Mu dari kesulitan dalam perjalanan dan kesedihan dikala pulang, dan dari kefasikan setelah taat kepada Allah, dan dari do'a orang yang teraniaya, dan dari kejahatan yang menimpa keluarga dan harta."


3. Doa Ketika Menginjakkan Kaki di Kendaraan


Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang"


4. Doa Ketika Sudah Duduk di Kendaraan

Doa di atas kendaraan

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Segala puji hanyalah untuk Allah, maha suci Allah yang telah menundukkan semua ini bagi kami, padahal kami sebelumnya tidak mampu menguasainya, dan sesungguhnya kami akan kembali kepada Tuhan kami."


5. Bacaan Niat Umrah di Miqat

Bacaan niat umrah

Artinya:
"Aku sambut panggilan-Mu ya Allah untuk berumrah"

Jika khawatir tidak dapat menyelesaikan umrah karena sakit atau adanya penghalang lain, maka diperbolehkan menambahkan bacaan tersebut dengan bacaan berikut ini

 bersyarat

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, tempat tahallulku adalah dimana saja Engkau menahanku"


6. Bacaan Niat Haji (di Hotel Mekah)

Bacaan niat haji

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Aku sambut panggilan-Mu ya Alloh untuk berhaji"


7. Bacaan Talbiyah

Bacaan Talbiyah KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, aku penuhi panggilan-Mu, tiada sekutu bagi-Mu, aku penuhi panggilan-Mu, sesungguhnya segala puji dan nikmat adalah kepunyaan-Mu, segenap kerajaan/kekuasaan adalah milik-Mu, tiada sekutu bagimu."


8. Bacaan Shalawat Nabi

Shalawat Nabi - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, berilah kesejahteraan atas Muhammad dan keluarganya."


9. Doa Sesudah Shalawat

Doa meminta keselamatan - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, sesungguhnya kami memohon keridhaan dan surga-Mu, kami berlindung kepada-Mu dari murka dan neraka-Mu. Waha Rabb kami, berilah kami kebaikan di dunia dan akhirat serta hindarkanlah kami dari siksa api neraka."


10. Doa Masuk Masjidil Haram

doa masuk masjid - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, engkaulah Yang Maha Sejahtera, dari engkaulah datangnya kesejahteraan/keselamatan, maka hidupkanlah serta peliharalah kami dengan keselamatan. Ya Allah, semoga engkau membukakan pintu rahmat-Mu bagi kami."


11. Doa Melihat Kabah

doa melihat kabah - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, tambahkanlah kemuliaan, keagungan, kehormatan, dan wibawa kepada rumah ini. Dan tambahkanlah pula kepada orang-orang yang memuliakan, mengagungkan, menghormati dari mereka yang berhaji atau berumrah kepadanya dengan kemuliaan, kehormatan, keagungan, kemurahan serta kebaikan"


12. Doa Hendak Memulai Thowaf

Thawaf dimulai dari Hajar Aswad atau garis dan lampu (hijau) yang sudah dibuat lurus dengan rukun Hajar Aswad tersebut sebagai pertanda batas memulai tawaf. Jika tidak mampu mengusap serta menciumnya maka dapat dilakukan dengan mengangkat/melambaikan tangan ke arah Hajar Aswad sambil mengucapkan doa berikut

Doa mulai tawaf - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Dengan menyebut nama Allah, Allahu Akbar (Allah Yang Maha Besar). Ya Allah dengan beriman kepada-Mu, membenarkan kitab-Mu, menepati perjanjian-Mu, serta mengikuti sunnah Nabimu yaitu Muhammad yang semoga Allah memberikan keselamatn dan kesejahteraan untuknya."


13. Dzikir Thawaf

Pada saat tawaf qudum (tawaf kedatangan) disunnahkan bagi lelaki untuk membuka pundak sebalah kanan (idhthiba') sehingga kain ihram diletakkan dibawah ketiak kanan serta pada tiga putaran pertamanya dilakukan dengan berlari-lari kecil (raml).

Diperbolehkan membaca dan terus mengulang doa berikut


Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Maha suci Allah, dan segala puji bagi Allah, tiada tuhan selain Allah, Allah Maha Besar, dan tiada daya serta kekuatan melainkan dengan (pertolongan) Allah."


14. Dzikir Dari Rukun Yamani Hingga Rukun Hajar Aswad

Doa diantara Rukun Yamani dan Hajar Aswad

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Dengan menyebut nama Allah, Allah Maha Besar. Ya Rabb kami, berilah kami di dunia ini kebaikan, dan juga (berikanlah kami) di akhirat kebaikan serta selamatkanlah kami dari siksa api neraka. Dan masukkanlah kami ke dalam surga bersama orang-orang yang baik, wahai Zat Yang Maha Perkasa, Zat Yang Maha Pengampun, Rabb semesta alam."


15. Ibadah Sunnah Setelah Thowaf Sebelum Sa'i

  1. Berdoa di multazam sesuai hajat masing-masing. Multazam adalah sebuah tempat yang terletak antara pintu Ka'bah dengan Hajar Aswad.
  2. Shalat sunnah tawaf jika memungkinkan di belakang Maqam Ibrahim dan berdo'a sesuai hajat, namun jika tidak mungkin maka diperbolehkan di tempat lain di dalam Masjidil Haram
  3. Jika memungkinkan maka diperbolehkan shalat sunnah di dalam Hijr Ismail
  4. Meminum air zam-zam dan jangan lupa berdoa
  5. Diperbolehkan pula langsung melakukan sa'i tanpa melakukan hal-hal tersebut.


16. Doa di Multazam

Doa di Multazam KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah yang memelihara Al Bait al Atieq (Ka'bah) merdekakanlah kami, bapak-bapak kami, ibu-ibu kami, saudara-saudara kami dan anak-anak kami dari belenggu api neraka Wahai Yang Mahamurah, Yang Mahamulia, Yang Mahautama, Yang Maha Pengarunia, Yang Maha Pemberi Kebaikan. Ya Allah jadikanlah segala urusan kami mendatangkan kebajikan, jauh dari segala kehinaan dunia dan siksa akhirat.
Ya Allah, aku ini hamba-Mu dan anak hamba-mu yang sedang berdiri di bawah rumah-mu di Multazam, aku menghadap dan bersimpuh di hadapan-Mu. Aku mengharapkan rahmat-Mu, takut akan siksa-Mu, wahai Pemberi Kebajikan. Ya Allah aku memohon kepada-Mu terimalah zikir-ku (pada-Mu), hilangkanlah dosa-dosaku, lancarkanlah urusanku sucikanlah hatiku, sinarilah kuburku, ampunilah dosaku dan aku mohon pada-Mu berikanlah derajat tinggi di surga.
"


17. Doa Shalat Sunnah di Dalam Hijir Ismail

Doa di Hijr Ismail - Kbih Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah Engkau adalah Tuhanku, tidak ada Tuhan selain Engkau yang telah menciptakanku, sedang aku adalah hamba-Mu dan aku diatas ikatan janji –Mu. Dan Aku berjanji kepada-Mu dengan semampuku. Aku berlindung kepadamu dari segala kejahatan yang telah aku perbuat. Aku mengakui-Mu atas nikmat-Mu terhadap diriku dan aku mengakui dosaku pada-Mu, maka ampunilah aku, sesungguhnya tiada yang boleh mengampuni segala dosa kecuali Engkau."


18. Doa Ketika Meminum Air Zam-zam

Doa minum zam zam - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah aku memohon pada-Mu ilmu yang bermanfaat, rizqi yang luas, dan kesembuhan dari segala macam penyakit dengan rahmat-Mu wahai Zat yang Maha Pengasih dari segala yang pengasih."


19. Doa Mendaki Bukit Shafa Atau Marwah

Doa mendaki shafa marwah - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Sesungguhnya Safa dan Marwah merupakan sebagian syi‘ar (agama) Allah. Maka barangsiapa beribadah haji ke Baitullah atau berumrah, tidak ada dosa baginya mengerjakan sa‘i antara keduanya. Dan barangsiapa dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, maka Allah Maha Mensyukuri, Maha Mengetahui. (Aku memulai dengan apa yang Allah telah memulai dengannya)."


20. Doa Diantara Dua Pilar Hijau

Doa Sa'i - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah ampunilah, sayangilah, ma’afkanlah, bermurah hatilah dan hapuskanlah apa-apa yang Engkau ketahui. Sesungguhnya Engkau Maha Mengetahui apa-apa yang kami sendiri tidak tahu. Sesungguhnya Engkau Ya Allah Maha Mulia dan Maha Pemurah."


21. Doa Di Puncak Shafa dan Marwah (Sambil Menghadap Ka'bah)

Doa Puncak Shafa Marwah - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Allah Mahabesar, Allah Mahabesar, Allah Mahabesar. (3x). Tiada sesembahan yang berhak disembah kecuali hanya Allah semata, tidak ada sekutu bagi-Nya. Milik-Nya lah segala kerajaan dan segala pujian untuk-Nya. Dia Mahakuasa atas segala sesuatu. Tiada sesembahan yang berhak disembah kecuali hanya Allah semata. Dialah yang telah melaksanakan janji-Nya, menolong hamba-Nya dan mengalahkan tentara sekutu dengan sendirian."


22. Doa Bercukur (Tahallul)

Bagi laki-laki diutamakan untuk mencukur habis rambutnya, meski hanya memendekkan juga diperbolehkan.

Doa Cukur Tahallul - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, ampunilah (dosa) orang-orang yang mencukur rambutnya (tahallul) serta orang yang memendekkan rambutnya (tahallul)"


23. Doa Saat Tiba di Mina

Doa tiba di Mina - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, tempat ini adalah Mina, maka anugerahilah aku dengan apa yang Engkau telah anugerahkan kepada orang-orang yang dekat dan ta'at kepada-Mu."


24. Doa Ketika Sampai di Muzdalifah

Doa tiba di muzdalifah - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Ya Allah, sesungguhnya ini Muzdalifah, telah berkumpul bermacam-macam bahasa yang memohon kepada-Mu hajat/keperluan yang beraneka ragam. Maka masukkanlah aku ke dalam golongan orang-orang yang memohon kepada-Mu, lalu Engkau kabulkan doanya. Dan Orang yang bertawakkal kepada-Mu maka kemudian Engkau lindungi dia, wahai Zat yang Maha Pengasih dari segala yang pengasih."


25. Doa Melontar Jumrah

Dalam setiap jamarat adalah dilakukan tujuh kali lontaran dengan masing-masing sebuah batu kerikil dan bukanlah satu kali lontaran degan tujuh buah batu kerikil.

Doa melontar jumrah - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Dengan nama Allah, Allah Maha Besar, kutukan bagi segala setan dan rida bagi Allah Yang Maha Pengasih, Ya Allah Tuhanku, jadikanlah ibadah haji ku ini haji yang mabrur dan sa‘i yang diterima."


26. Doa di Tempat Mustajabah Termasuk Pada Saat Thawaf dan Sa'i

Doa di tempat mustajabah - KBIH Aisyiyah Kebumen

Kembali ke Daftar Isi

Artinya:
"Dengan menybut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Segala Puji bagi Allah Tuhan semesta alam. Shalawat serta salam semoga tetap pada semulia-mulia Nabi dan Rasul, yaitu Muhammad, dan bagi keluarganya serta sahabatnya semua.
Ya Allah, aku penuhi panggilan-Mu semata-mata kaena iman kepada-Mu, karena membenarkan kitab-Mu, dan karena memenuhi janji-Mu serta mengikuti sunnah Nabi-Mu Muhammad shallallahu alaihi wasallam. Ya Allah, sungguh aku memohon ridha dan surga-Mu dan aku berlindung kepada-Mu dari murka dan neraka-Mu.
Ya Allah, jadikanlah hajiku mabrur, sa'i yang disyukuri, dosa yang diampuni, perdagangan yang tidak merugi. Wahai Zat Yang Maha Mengetahui apa yang ada di dalam hati, keluarkanlah kami, wahai Allah dari kegelapan menuju cahaya.
Ya Allah, kami menganiaya diri kami sendiri maka jika Engkau tidak mengampuni dan menyayangi kami, sungguh kami menjadi orang yang rugi. Wahai Zat Yang Menguasai rumah pembebasan, bebaskanlah diri kami, ayah kami, ibu kami, istri (suami) kami, dan keturunan kami dari neraka. Segala puji bagi Allah Tuhan semesta alam.
"


27. Larangan-larangan Saat Berikhram

Larangan-larangan saat berikhram
  1. Mencukur rambut dari seluruh badan (seperti rambut kepala, bulu ketiak, bulu kemaluan, kumis dan jenggot)
  2. Menggunting kuku
  3. Bagi lelaki dilarang menutup kepala
  4. Bagi lelaki dilarang mengenakan pakaian berjahit yang membentuk lekuk tubuh seperti baju, celana dan sepatu
  5. Mamakai wewangian
  6. Memburu hewan darat yang halal dimakan
  7. Merusak atau memotong tanaman
  8. Dilarang meminang (khitbah) dan melakukan akad nikah
  9. Berhubungan intim (jima')
  10. Bermesraan (mencumbu istri meski bukan di kemaluannya)

Beberapa hal yang diperbolehkan saat berikhram
  1. Mandi dengan air sabun yang tidak berbau wangi
  2. Mencuci dan atau mengganti pakain ikhram dengan pakaian ikhram yang lain
  3. Berbekam, menyisir rambut dan memakai kaca mata
  4. Memakai payung
  5. Menyembelih hewan ternak (bukan hewan buruan)
  6. Bersiwak atau menggosok gigi

Lebih baru Lebih lama